Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Umpan pancing yang paling jitu untuk mancing ikan di laut

Halo sahabat mancing mania, bertemu lagi dengan penulis yang paling ganteng seangkasa raya, di pertemuan kali ini penulis akan membahas tentang umpan pancing paling jitu untuk mancing ikan di laut, yang mana kita tahu mancing ikan di laut lebih seru di bandingkan mancing ikan air tawar, karena ukuran mereka yang lebih besar dan tarikannya yang lebih kuat

Umpan pancing yang paling jitu untuk mancing ikan di laut

Oleh karena itulah semua orang berlomba-lomba untuk mendapatkan ikan yang paling besar yang ada di lautan, dan untuk  mendapatkan ikan tersebut kita tidak boleh sembarangan, kita harus mengetahui umpannya terlebih dahulu dan berikut umpan pancing yang paling jitu untuk mancing di laut, antara lain

1. umpan udang hidup

Umpan pancing yang pertama adalah umpan udang hidup, umpan yang satu ini sangat efektif untuk menarik semua jenis ikan, mulai dari ikan gulama hingga jenis ikan karang lainnya pasti menyukai umpan yang satu ini

Umpan hidup biasanya bisa kita dapatkan dari nelayan sehabis mereka pulang melaut atau bisa juga membeli kepada para peternak udang, umpan ini tidak terlalu mahal tergantung dengan jenis udangnya, saran saya belilah udang B agar lebih murah, kalau jenis udang A biasanya lebih mahal, oh iya, udang A dan udang B tersebut adalah kategori udang berdasarkan kualitas ya, jadi jangan heran, di mana kualitas udang A jauh lebih baik di bandingkan dengan udang B, begitupun dengan harganya, di mana udang A harganya lebih mahal di bandingkan dengan udang B

2. umpan ikan segar

Umpan yang kedua adalah umpan ikan segar, ikan segar di sini artinya umpan yang baru anda dapatkan, contohnya anda mancing ikan dengan umpan udang dan kemudian dapat ikan kerisi, nah ikan kerisi tersebutlah yang nanti akan kita gunakan sebagai umpan untuk memancing ikan yang lebih besar

Biasanya umpan ikan segar sering di gunakan sebagai umpan rawai karena ukuran ikan yang di targetkan jauh lebih besar, oleh karena itulah di butuhkan waktu sembari menunggu mereka menyambar pancing kita, itulah 2 jenis umpan pancing yang paling jitu untuk mancing ikan di laut dan selamat mencoba

Penulis : Kuanyu

kuanyu
kuanyu Saya adalah seorang anak yang hobi membaca,menulis dan blogging,salam kenal dari saya kuanyu

6 comments for "Umpan pancing yang paling jitu untuk mancing ikan di laut"

  1. Buat pehobi mancing wajib dicoba. Tantangan memancing di air laut tentu lebih banyak ya. Di samping itu menghadapi cuaca dan gelombang laut membuat memancing di laut lebih sulit

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yup, benar mas Vicky, tantangan mancing di laut memang lebih besar, tapi jujur lebih asik juga sih karena ikannya gede-gede, he-he

      Delete
  2. benar.... pernah nyoba umpan udang.... hasilnya luar biasa.

    happy weekend

    ReplyDelete
  3. Wah ....! Saya suka makan udang, Mas Kuanyu. Daripada jadi umpan pancing, enak kasih ma saya He he .... Selamat malam.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Selamat malam juga mba Nur, yup, boleh mba Nur, mari ke pulau bangka, he-he

      Delete