Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara jitu mancing casting ikan gabus

Bagi anda para penghobi mancing pasti tidak asing lagi dengan yang namanya pancing casting bukan, oleh karena itu saya akan mengajarkan kepada anda tentang cara jitu mancing casting ikan gabus. Mancing casting harus di lakukan dengan menggunakan pancing rolling dan itu wajib hukumnya

Jika tidak menggunakan pancing rolling besar kemungkinan hasilnya kurang efektif, umpan bisa saja tidak bermain dengan sempurna, sekalipun umpan yang anda gunakan adalah umpan karet yang biasanya bergerak layaknya ikan sungguhan, dan berikut cara jitu mancing casting ikan gabus berdasarkan pengalaman pribadi, silakan di simak ulasannya di bawah ini

1. pancing rolling dengan gelendong kecil

Trik mancing casting ikan gabus yang pertama adalah dengan menggunakan gelendong tali yang lebih kecil, trik ini bertujuan agar pancing tidak cepat tergulung sehingga ikan gabus mempunyai kesempatan yang lebih besar untuk menyambar pancing anda

2. lemparkan di dekat rumput air dan kayu tumbang

Anda pasti pernah bukan melihat rumput yang tumbuh tajam-tajam ke atas, jika pernah itu adalah rumput air, yang mana merupakan salah satu tempat persembunyian ikan gabus, jika tidak ada rumput air anda juga bisa melakukan casting dekat kayu tumbang, biasanya di sana ada ikan gabus yang sedang nongkrong

3. gunakan umpan karet bukan fiber

Kemudian dalam hal pemilihan umpan, saran penulis sebaiknya menggunakan umpan karet yang bisa di tekan, bukan menggunakan umpan fiber yang keras dan tidak fleksibel, pengalaman saya dulu, umpan karet jauh lebih efektif untuk mengait ikan gabus ukuran sedang, karena umpan ini bisa masuk lebih dalam ke mulut ikan gabus, sedangkan umpan fiber lebih keras, sehingga tidak efektif untuk mengait mulut ikan gabus berukuran sedang

4. model umpan buatan

Cara jitu mancing casting ikan gabus berikutnya adalah dengan memperhatikan model umpan buatan, yang mana ada banyak sekali modelnya, saran saya untuk menggunakan model kipasnya di depan, jangan di belakang, karena kipas di belakang itu tidak efektif, kemudian untuk bentuk umpan palsunya, sebaiknya menggunakan katak karet agar lebih mudah di makan ikan gabus

Saya rasa cukup untuk artikel kali ini, jika di rasa ada yang kurang jelas silakan berikan komentarnya di bawah ini, jangan lupa tetap pantau terus blog mancing Indonesia agar kita bisa mengetahui seluk beluk tentang dunia mancing, terima kasih

Penulis : Kuanyu

kuanyu
kuanyu Saya adalah seorang anak yang hobi membaca,menulis dan blogging,salam kenal dari saya kuanyu

2 comments for "Cara jitu mancing casting ikan gabus "

  1. Di danau Kerinci, ikan gabusnya besar. Sampai 3 kg. Mas Kuanyu. Kadang-kadang tak ada yang mau beli karena dagingnya agak hambar, Tetapi suatu saat bisa mahal banget. Sebab biasa digunakan untuk obat. Selamat malam.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Selamat malam juga mba Nur, iya mba, di tempat kami ada juga yang sebesar paha orang dewasa, he-he, cuma semakin besar tidak enak lagi dagingnya dan sering juga di gunakan untuk obat, terutama untuk penyembuhan luka setelah operasi ☺

      Delete